Cara Membaca Trend Forex – Sebelum kita membahas cara membaca trend forex, yuk kita pelajari lebih dalam apa itu forex. Secara sederhana, forex dapat diartikan sebagai proses menukarkan satu mata uang terhadap mata uang yang lainnya. Ketika Anda bepergian ke luar negeri, tentu saja Anda harus memiliki uang dengan mata uang yang berlaku di negara tersebut. Misalnya, sebagai Warga Negara Jepang, Anda memiliki mata uang Yen yang ingin Anda tukarkan dengan mata uang Rupiah karena Anda ingin pergi ke Indonesia.
Anda berpikir bahwa Anda bisa mengambil keuntungan karena nilai mata uang Yen lebih tinggi jika dibandingkan dengan nilai mata uang Rupiah. Proses penukaran mata uang yang Anda lakukan bisa dibilang sudah menjalankan praktik pasar forex. Lebih lanjut, praktik tersebut membutuhkan banyak dasar teori lainnya, seperti cara membaca trend forex dan lain-lain. Jika Anda berminat untuk berkecimpung dalam dunia forex, akan lebih baik bila menyimak artikel ini karena ada berbagai macam tips yang berguna bagi Anda.
Pengertian Forex
Cara membaca trend forex bisa diawali dengan memahami pengertian yang dimiliki oleh forex itu sendiri. Sesuai dengan namanya, forex berasal dari dua kata dalam Bahasa Inggris, yaitu foreign dan exchange. Dalam Bahasa Indonesia, foreign berarti luar negeri atau bisa juga disebut asing, dan exchange yang memiliki arti pertukaran. Dalam konteksnya, yang dipertukarkan adalah mata uang. Jadi, kata-kata tersebut bisa dialihbahasakan menjadi pertukaran nilai mata uang asing. Selain bisa diartikan seperti itu, istilah umum yang juga sering dipakai adalah pasar valas atau pasar valuta asing.
Cara membaca trend forex yang kamu lakukan sudah benar jika mencapai beberapa fungsi berikut. Pertama, seperti yang telah dijelaskan di awal artikel, forex memiliki fungsi untuk memudahkan pertukaran nilai mata uang. Sistem yang dipakai untuk melakukan transaksi tersebut adalah kliring. Sistem tersebut ada untuk mempermudah proses penukaran. Anda bisa menemui banyak penyedia jasa pertukaran nilai mata uang di bank, bandara, pusat pariwisata, dan lain sebagainya.
Fungsi kedua yang dimiliki forex adalah lindung nilai atau yang biasa disebut dengan nama hedging. Sebagai pedagang valuta asing, hedging dilakukan untuk menjaga nilai investasi yang sudah diberikan. Dengan begitu, nilai investasi tersebut akan lebih terjamin. Jika tidak melakukan hedging, para pedagang valuta asing bisa mengalami kerugian. Keberhasilan hedging juga tidak bisa terlepas dari peran bank yang beroperasi di negara.
Tiap nilai mata uang tentunya memiliki nilai suku bunganya masing-masing. Fungsi forex selanjutnya adalah untuk memberikan keuntungan dari perbedaan nilai suku bunga yang dimiliki oleh tiap nilai mata uang. Fungsi tersebut disebut dengan istilah arbitrase. Pada dasarnya, fungsi ini bisa dilakukan dengan cara melakukan pembelian terhadap nilai mata uang yang sedang memiliki nilai suku bunga yang rendah.
Pelaku Forex
Cara membaca trend forex tidak bisa dilepaskan dari mengenal siapa saja pihak yang terlibat dalam forex. Masing-masing pihak memiliki peran dan pengaruhnya masing-masing dalam perkembangan forex di tiap negara.
-
Bank
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, cara membaca trend forex sangat dipengaruhi oleh peran bank di suatu negara. Dalam keberlangsungan forex, dikenal adanya istilah PUAB atau Pasar Uang Antar Bank. PUAB ini menyediakan berbagai macam layanan, mulai dari menjadi pemenuh kebutuhan jual-beli hingga perputaran uang yang ada di usaha dunia. Dalam jumlah besar, sebuah bank akan membeli atau menjual nilai mata uang atas nama dirinya sendiri. Namun, tidak menutup kemungkinan transaksi dilakukan atas nama nasabah bank tersebut.
-
Bank Sentral
Peran yang bisa dikatakan sangat penting dipegang oleh bank sentral. Bank sentral mempunya banyak peran, yaitu sebagai penyuplai uang hingga berkaitan dengan nilai suku bunga. Peran penting yang dimiliki oleh bank sentral bisa terlihat dari dampak transaksi yang dimiliki. Jika bank sentral sudah melakukan investasi, kondisi forex akan mengalami gejolak. Hal itu dikarenakan adanya salah satu peran bank sentral yang bisa mengatur nilai suku bunga. Hal dasar ini bisa dijadikan acuan dalam cara membaca trend forex.
-
Pelaku Usaha dan Hedge Funds
Pemilik usaha adalah pihak lainnya yang berperan dalam forex. Apalagi jika pelaku usaha tersebut memiliki perusahaan yang berskala internasional. Transaksi yang dilakukan dengan melibatkan mata uang asing akan sangat mempengaruhi pasar valas. Selain itu, hendge funds juga berperan cukup penting. Perusahaan ini memang memiliki tujuan untuk meraup banyak keuntungan dari pasar valuta asing. Jadi, semua strategi bisnis yang dilakukan bisa dijadikan salah satu cara membaca trend forex.
-
Broker Forex
Semua transaksi yang dilakukan di forex bisa melalui broker forex. Bisa dikatakan, broker forex merupakan perantara yang mempertemukan pembeli dan penjual valuta asing. Pelaku broker forex bisa perorangan atau berbentuk perusahaan.
Tips Cara Membaca Trend Forex
1. Mengetahui Istilah
Cara membaca trend forex bisa diawali dengan mengetahui istilah yang ada. Anda perlu mengetahui adanya istilah high dan low. Istilah high digunakan ketika harga mencapai puncak, sedangkan low dipakai untuk menamai kondisi harga terendah. Nah, ketika terdapat tiga high dan low mengalami peningkatan, kondisi tersebut dikenal dengan istilah uptrend.
Sebaliknya, jika ada tiga high dan low yang mengalami penurunan, maka disebut dengan downtrend. Nah, bagaimana jika tidak ada high dan low yang naik atau turun? Maka, kondisi tersebut bisa disebut dengan sideways. Di beberapa kondisi, harga juga bisa berubah secara signifikan, artinya adalah harga tidak naik, tidak turun, atau tidak konsisten, kondisi tersebut dinamai dengan istilah choppy market. Kondisi inilah yang sebaiknya dihindari.
2. Mengetahui Pola Harga
Tips yang bisa Anda lakukan dalam cara membaca trend forex adalah dengan mengetahui pola harga atau price action. Prinsipnya adalah dengan mengetahui istilah-istilah yang telah disebutkan sebelumnya. Anda harus jeli melihat uptrend dan downtrend. Saat ada harga high dan low yang menurun secara tiba-tiba padahal sedang uptrend, Anda patut curiga dan lebih berhati-hati karena hal itu bisa dijadikan petunjuk bahwa pasar sedang tidak baik untuk dipakai bertransaksi. Hal yang sama juga berlaku ketika sedang downtrend, tapi harga high dan low tiba-tiba mengalami kenaikan yang signifikan.
3. Perhatikan Jarak antar Harga
Cara membaca trend forex selanjutnya yang perlu Anda perhatikan adalah jarak antar harga. Ketika diagram sedang menunjukkan uptrend, maka Anda bisa fokus saja ke harga low. Jika jaraknya semakin dekat, maka sinyalnya semakin lemah. Begitu juga jika diagram sedang menunjukkan downtrend. Anda cukup memperhatikan harga high saja.
Tips yang bisa Anda lakukan selanjutnya untuk memahami cara membaca trend forex adalah dengan memahami price clustering. Price clustering merupakan suatu keadaan yang menunjukkan terjadinya dua kondisi yang telah dijelaskan sebelumnya. Jadi, harga bergerak yang saling berdesakan sehingga jaraknya semakin sempit dalam diagram. Untuk memahami itu semua, Anda bisa membaca lebih banyak sumber informasi. Hal tersebut perlu Anda lakukan secara berkala agar pengetahuan Anda dalam forex semakin berkualitas. Dengan begitu, Anda bisa lebih aman dalam melakukan transaksi.